Cara Nonton Streaming Film Gratis

Untuk menghilangkan rasa bosan biasanya orang membutuhkan hiburan. Di masa pandemi ini hiburan yang bisa kita lakukan salah satunya yaitu dengan menonton film dirumah.

Saat ini sudah banyak situs nonton film online gratis yang bisa kita nikmati. Untuk koleksi filmnya juga lengkap serta kualitas gambarnya juga cukup bagus. Berikut kami rekomendasikan beberapa situs nonton film online gratis.

1. Amazon Prime

Amazon prime atau prime studio ini merupakan layanan streaming serta penyewaan film. Layanan yang ada di bawah perusahaan Amazon.com ini juga menayangkan berbagai film bioskop serta serial tv terbaru dan terbaik dari luar negeri.

Jika kamu tertarik maka bisa mencoba untuk mengaksesnya gratis selama sebulan. Di Amazon prime ini memberikan tayangan serial serta film Amazon originals.

2. Hulu

Hulu adalah sebuah layanan streaming teratas yang ada di Amerika Serikat. Dengan bekerja sama bersama The Walt Disney Company, Hulu menyajikan lengkap tayangan film, serial hingga dokumenter.

Akan tetapi sayangnya di Indonesia, Hulu belum bisa dinikmati. Dan jika berminat ingin menontonnya bisa melalui virtual private network atau VPN.

3. WeTV

Rekomendasi selanjutnya ada WeTV yang menawarkan layanan streaming serta berbagai macam program Asia seperti serial, film, anime hingga variety show.

Selain itu WeTv juga terdapat fitur berlangganan VIP yang bisa dimanfaatkan untuk menonton film beserta serial premium yang tanpa iklan.Jika kamu berminat untuk berlangganan biayanya mulai dari Rp 35 ribu per bulan.

4. Viu

Selanjutnya ada Viu yang merupakan layanan streaming. Layanan ini pertama kali beroperasi di Hong Kong. Di Viu kita akan disajikan berbagai tayangan hiburan yang berasal dari Asia.

Pengguna Viu Aktif ini pada bulan Desember 2018 sudah mencapai 30 juta setiap bulan. Disini pengguna juga bisa melihat tayangan program pada Viu secara gratis dengan iklan.

Apabila kamu berminat untuk berlangganan maka bisa membayar dengan Rp 33 ribu perbulan dan akan disajikan bebas akses nonton streaming tanpa ada iklan.

5. Disney Hostar

Layanan ini berdiri dengan kerja sama antara Perusahaan Disney Media and Entertainment Distribution  dan layanan streaming Hotstar India.

Untuk bisa berlangganan , kamu harus membayar RP 39 ribu per bulan. Kamu juga bisa langsung mengakses berbagai macam serial , film serta beberapa tayangan disney.

Disini kamu juga bisa menonton film dibawah Disney yang bisa kamu tonton tanpa ada iklan.

6. Crunchyroll

Selanjutnya ada Crunchyroll yang merupakan layanan streaming animasi asal Jepang yang populer. Di Crunchyroll ini terdapat berbagai macam tayangan anime serta manga premium yang bisa kamu nikmati.

Selain menyediakan animasi asal Jepang, juga memberikan acara kartun di beberapa stasiun televisi. Kamu dapat menikmatinya secara gratis dengan melalui aplikasi dan situs.

Dan jika kamu akan menghilangkan iklannya maka kamu bisa berlangganan perbulan untuk mendapatkan akses premium.

7. Gratisoe TV

Melalui Gratisoe TV kita bisa menikmati berbagai macam hiburan mulai acara olahraga , serial, film hingga berbagai genre tayangan.

Gratisoe TV juga memberikan beberapa tayangan yang bisa kamu nikmati secara gratis. Agar bisa mendapatkan akses gratis maka kamu terlebih dahulu harus masuk ke akun dengan menjadi anggota.

Dan untuk tidak ada biaya perbulan untuk tayangan hiburan yang bisa kamu tonton di Gratisoe TV.

Itulah beberapa situs yang bisa kamu manfaatkan untuk nonton streaming film gratis dan legal selain di Netflix.