Kelebihan Tas Kulit dan Jenis Tali Tas Kulit yang Direkomendasikan

pexels.com

Jika memperhatikan keberadaan tas saat ini, tas yang terbuat dari bahan kulit menjadi jenis penunjang penampilan yang cukup menarik untuk diulas. Tas jenis ini tidak hanya disukai oleh wanita tetapi juga dipuja-puja oleh kaum pria. Dibandingkan dengan tas berbahan kulit untuk pria, tas kulit wanita memiliki model yang cukup beragam. Kesempatan wanita dalam mendapatkan tas berbahan kulit jauh lebih besar daripada kaum pria.

Kelebihan Tas Berbahan Dasar Kulit

Minat besar kaum adam adan hawa akan tas berbahan dasar kulit tentunya tidak tanpa alasan. Kelebihan yang dimiliki oleh tas menjadi alasan utama mengapa minat akan tas yang terbuat dari bahan kulit sangatlah tinggi. Corak unik pada tas menjadi salah satu kelebihan yang dapat kita temukan pada tas ini. Kulit domba, sapi, lar buaya dan kambing menjadi bahan pembuat tas yang banyak digunakan.

Setiap kulit binatang memiliki corak yang berbeda-beda. Berbedaan yang dimiliki oleh masing-masing kulit binatang inilah yang nantinya dapat menciptakan desain tas yang beragam. Selain itu, tekstur pada tas akan menimbulkan penampilan yang berbeda tergantung pada jenis kulit binatang yang digunakan.

Tas yang terbuat dari kulit asli memiliki aroma yang khas. Jika tas palsu memiliki aroma bahan kimia, tas asli memiliki bau bahan penyamak. Aroma inilah yang menjadi kelebihan lainnya dari tas berbahan kulit. Dengan aroma tersebut, kita dapat mengetahui keaslian dari tas yang akan kita beli. Jika kita tidak menemukan aroma bahan penyamak pada tas, tas yang kita cium merupakan tas palsu.

Kelebihan lainnya yang dimiliki oleh tas yang terbuat dari tas adalah dapat bertahan dalam waktu yang lama. Berbeda dengan tas yang terbuat dari bahan lainnya, tas kulit lebih awet meskipun digunakan berkali-kali. Apalagi jika tas mendapatkan perawatan yang baik, lama penggunaan tas akan bertambah hingga puluhan tahun.

Jika terkena noda, tas  berbahan dasar kulit sangat mudah untuk dibersihkan. Tas hanya perlu dilap dengan menggunakan body lotion, baby oil dan pembersih khusus tas. Tas tidak boleh dicuci jika ingin bertahan dalam waktu yang lama. Proses pembersihan tas yang mudah dan cepat menjadi kelebihan tas berbahan kulit lainnya yang perlu untuk kita ketahui.

Yang paling mempesona dari tas yang diproduksi dengan memanfaatkan kulit binatang adalah penampilannya yang semakin lama semakin nampak menarik. Ketika tas dirawat dengan baik, tas tentunya akan memiliki penampilan yang sama ketika pertama kali tas kita beli. Percaya atau tidak, tas terlihat jauh lebih cantik dan berkilau seiring dengan bertambahnya usia.

Jenis-Jenis Tali Tas Kulit Pilihan

Untuk menambah penampilan tas, pembuat tas biasanya melengkapinya dengan tali tas yang menarik. Tidak harus menggunakan bahan kulit yang sama, tas dapat pula dilengkapi dengan tali yang terbuat dari bahan lainnya. Tali tas yang terbuat dari bahan katun menjadi jenis tali yang direkomendasikan. Bahan katun memiliki karakteristik yang lembut dan tebal ketika disentuh. Tidak hanya itu, tali tas berbahan katun memiliki massa yang lebih besar jika dibandingkan dengan nylon.

Meskipun tebal dan berat, katun memiliki tekstur yang empuk. Dalam pembuatan tali, katun dapat dengan mudah untuk dijahit. Untuk harga jualnya sendiri, tali tas yang terbuat dari katun memiliki harga yang cukup mahal jika dibandingkan dengan tali tas yang terbuat dari bahan nylon.

Tidak hanya katun, nylon menjadi bahan pembuat tali tas lainnya yang dapat diterapkan pada tas yang dibuat dari kulit binatang. Tali tas jenis ini memiliki ukuran dan warna yang bervariasi. Kita dapat memiih ukuran dan warna yang sesuai dengan tas kulit yang dimiliki. Meskipun demikian, tali berbahan nylon mudah terurai yang ringan.

Untuk harganya sendiri, tali nylon dijual dengan harga yang bersahabat. Dibanding dengan katun, tali nylon ditawarkan dengan harga yang lebih murah. Meskipun murah,nylon lebih efisien di dalam penggunaannya.

Polyester menjadi bahan pembuat tali tas lain yang sering diterapkan pada tas berbahan kulit dan tas lainnya. Serat benang polyester sendiri tidak mudah untuk terurai. Tali tas jenis ini tersedia dengan ukuranm, warna dan ketebalan yang berbeda-beda. Kita dapat menemukan tali yang tipis, tebal dan tali yang mudah untuk dijahit. Banyaknya pilihan akan warna, ketebalan dan ukuran polyester, kita dapat memilihnya berdasarkan dengan warna dan model tas yang kita miliki.

Jenis tali tas lain yang dapat penampilan tas terlihat lebih trendi adalah tali panjang yang terbuat dari kanvas. Tali tas panjang harus memiliki ukuran yang sesuai sehingga serasi dengan tas yang akan diterapkan oleh tali. Tali berbahan kanvas sangat tepat dikenakan pada tas yang berwarna polos.

Vegan leather merupakan pilihan tali tas yang kekinian. Tali jenis ini mampu meningkatkan penampilan sehingga nampak lebih fashionable. Agar penampilan tak terlihat lebih modern, strap yang akan kita gunakan sebaiknya memiliki desain yang trendi. Detail lobster closure menjadi jenis detail yang dapat kita pilih dan terapkan pada tali tas yang terbuat dari kulit